Mengingat perangkat Hardisk dalam mesin Fotocopy Canon IR
adalah otak dari semuanya, mulai dari Aplikasi dan Software yang ada dalam
mesin tersebut. Maka yang terjadi adalah mesin yang kita punya tidak dapat
digunakan sama sekali.
Baca Juga : Cara mengatasi Error E0002 pada Mesin Fotocopy
Harga Hardisk yang mahal tidak sebanding Ketika kita memfotocopy
yang harganya sangat minim perlembarnya, oleh karenanya kali ini kita akan
membahas masalah tersebut dan perlu diketahui cara tersebut membutuhkan waktu
yang cukup lama antara 30 – 40 menit untuk menunggu proses ini berlangsung dan
ketika Proses ini berlangsung mesin fotocopy tidak dapat digunakan sama sekali.
Lalu bagaimana sih cara mengatasi Error 602 pada mesin Fotocopy
IR? Yuk simak Langkah-langkah dibawah ini :
Baca Juga : Inilah Kode ERROR MESIN FOTO COPY yang perlu anda ketahui!
1) Langkah I : Pastikan mesin Fotocopy dalam keadaan Mati,
untuk memastikan hal tersebut periksa pada indicator lampu dan tombol power
yang ada di mesin Fotocopy
2) Langkah II : Tekan angka 1 dan 9 pada tombol layar secara
bersamaan, Langkah ini dilakukan dengan benar sebelum Langkah berikutnya
3) Langkah III : Nyalakan Fotocopy dengan menyalakan tombol
power dan tetap menekan Angka 1 dan 9 (sebelum dinyalakan pastikan sudah
menekan angka tersebut).
4) Langkah IV : Tunggu proses Defragment yang muncul pada
layar mesin sendang berjalan, ini membutuhkan waktu antara 30-45 menit. Jika
proses defragment sudah selesai.
5) Langkah V : Matikan Mesin Fotocopy dengan menekan tombol
power dan hidupkan Kembali.
Baca Juga : Pengertian Modem, Fungsi dan Macamnya
Jika belum berhasil pastikan langkah-langkah diatas
dilakukan dengan benar, demikian artikel kali ini semoga tips dan trik diatas
dapat membantu dan berjalan normal Kembali, jika ada pertanyaan dilahkan tulis
dikolom komentar, jangan lupa juga share artikel ini